Tasyakuran Sedekah Platar Kali Serayu Cindaga - REVORMER.COM
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
WPDealer 728x90

Tasyakuran Sedekah Platar Kali Serayu Cindaga




Ungkapan rasa syukur kepada Sang Pencipta bisa  diungkapkan dalam bentuk apa saja termasuk bagaimana mengungkapkan rasa syukur para petani di Grumbul Poncot Desa Cindaga Kecamatan Kebasen Kabupaten Banyumas ini dengan mengadakan Tasyakuran Sedekah Platar  yang berlokasi di ladang/tegalan pinggir sungai serayu milik petani/warga 


Kegiatan nguri-nguri budaya jawa peninggalan leluhur ini termasuk sebuah kebanggaan tersendiri, karena di zaman yang serba modern ini masyarakat seakan sudah lupa dan mulai meninggalkan tradisi nenek moyangnya namun warga grumbul poncot ini ternyata masih mempunyai kesadaran dan kepedulian untuk melestarikan budaya jawa yang adiluhung kebanggaan kita semuanya.



Adapun acara Tasyakuran Sedekah Platar ini biasanya diadakan setahun sekali bertepatan dengan Hari Jum'at Kliwon di Bulan Sura. Dalam acara Sedekah Platar ini, warga bergotong royong membeli kambing dan memasaknya untuk dibawa kepungan atau makan bersama di ladang gaga disertai pertunjukan Lengger Banyumasan. Menurut salah seorang warga poncot tengah  bernama Nur binti Daryo, maksud dan tujuan diadakan acara ini adalah :

1. Nguri-nguri ( melestarikan ) adat istiadat budaya warisan leluhur

2. Sebagai bentuk ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT atas berkah rezeki berupa hasil panen dari ladang pertanian warga selama setahun ini

3. Sebagai bentuk harapan permohonan  kepada Allah agar selama setahun mendatang selalu diberikan kelancaran,keselamatan dan kelimpahan atas ladang pertanian warga.


Selain warga masyarakat biasa,acara Tasyakuran Sedekah Platar ini juga dihadiri oleh perangkat desa setempat dalam hal ini Pak Kayim dan Pak Kadus juga turut menyaksikan langsung sebagai bentuk apresiasi atas kepedulian warga dalam melestarikan budaya warisan leluhur.



Semoga dengan diniati rasa syukur kepada Allah SWT , penyelenggaraan Tasyakuran Sedekah Platar warga Poncot Desa Cindaga ini selaras dengan ajaran Islam yang mengajarkan umatnya agar senantiasa menjaga hubungan baik dengan sesama manusia,alam sekitar dan tentu saja kepada Sang Khalik Allah SWT. Aamiin
Semoga bermanfaat

Posting Komentar untuk "Tasyakuran Sedekah Platar Kali Serayu Cindaga"