Cara Membantu Kesembuhan Orang Lain Dengan Motivasi Positif - REVORMER.COM
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
WPDealer 728x90

Cara Membantu Kesembuhan Orang Lain Dengan Motivasi Positif




Cara Memotivasi Orang Yang Mempunyai Penyakit Serius





Assalamu alaikum,
Sahabat cerdas Revormer,
Suatu saat kita sebagai manusia pasti akan mengalami yang namanya sakit. Entah sakit karena cidera, sakit ringan  atau sakit  kronis yang perlu proses kesembuhan yang lama dan membutuhkan kesabaran, perjuangan serta semangat tinggi untuk sembuh seperti sediakala. Berikut penulis bermaksud untuk berbagi pengalaman dan wawasan dari sahabat yang pernah membantu proses kesembuhan saudaranya, padahal penyakit yang di deritanya tergolong serius, mari kita simak satu persatu , yaitu antara lain :



1. Bantu mencari informasi tentang pengobatan baik medis maupun non medis ( herbal, alternative tapi yang  medis dan islami tentunya)


Kadang orang yang mempunyai riwayat sakit serius misal kanker, jantung, stroke, dll. Ada rasa pesimis dengan hanya mengandalkan dokter. Atau karena bosan meminum obat terus sehingga mencari pengobatan – pengobatan alternative lain yang bisa menyembuhkan.


Sebagai orang yang sehat, sebagai keluarga, sodara atau teman. Kita bisa memberi saran / mengarahkan dimana tempat – tempat berobat medis, obat – obat herbal yang bisa di konsumsi, dan tempat - tempat therapis yang aman di kunjungi untuk menuju proses kesembuhan.




2. Berikan Hiburan dan Kepercayaan Diri Jangan Menambah Ketakutan Mereka 


Guys, yang namanya mempunyai penyakit serius bahkan ganas itu saja sudah jadi pikiran si penderitanya. Berbagai rasa pasti campur aduk jadi satu. Sebagai insan yang punya empati dan simpati sebaiknya selalu beri support mereka dengan tidak menakut – nakuti.

Hal yang bisa kita lakukan dengan selalu mengingatkan mereka bahwa Allahlah memberikan nikmat sakit dan hanya Allahlah yang bisa mengangkat penyakitnya. Dan yakinkan pada mereka Segala penyakit itu ada obatnya. Tergantung semangat masing – masing untuk sembuh dari sakitnya dan orang – orang yang ada di sekelilingnya. Sebagai seorang keluarga atau saudara sudah pasti kita di tuntut untuk lebih dalam memberi support bagi mereka.

Selalulah bicarakan yang baik – baik. Jangan membuat si sakit down. Karena itu bisa mempengaruhi mental penderita yang bisa memperparah penyakitnya.




3. Berikan Rasa Simpati dan Peduli Dengan Selalu Tanyakan Perkembangan Penyakitnya


Sebagai seseorang yang mempunyai sikap peduli sudah barang tentu akan selalu bertanya kondisi dan sejauh mana perkembangan penyakitnya untuk menyiapkan langkah selanjutnya jika ada hal buruk.

Jangan salah guys, ada yang bertanya tentang perkembangan kondisi saja bagi si sakit, sudah luar biasa senengnya. Karena mereka merasa di perhatikan, itu pasti ! apalagi kalau kita sampai mencarikan pengobatannya dan berhasil dengan kesembuhan penyakitnya.  Pasti hal itu akan menjadi sesuatu  yang selalu di kenang oleh si sakit. Tapi guys, jangan kita mengharap pamrih belaka yah. Karena menolong sesama dan membahagiakan sesama itu hal yang luar biasa membahagiakan.




4. Pentingnya Motivasi Rohani dan Jasmani Untuk Kesembuhan


Selain itu, cobalah untuk selalu memberi motivasi – motivasi baik rohani ( psikis ) maupun jasmani kepada penderita.

Motivasi rohani maksudnya adalah motivasi untuk psikis ( jiwa dan batin) mereka. Berikan motivasi – motivasi yang membuat jiwa dan batin mereka merasa tenang dan tak khawatir, tujuannya agar bisa selalu mensugesti dirinya sendiri untuk sembuh. Bisa dengan ayat – ayat Al qur’an atau artikel – artikel motivasi tentang penyakitnya. Selain itu juga bisa kita sampaikan cerita – cerita inspirasi tentang perjuangan seseorang yang berhasil sembuh dari penyakit yang telah lama di deritanya.

Sedangkan motivasi jasmani adalah dengan selalu mengingatkan untuk makan makanan yang di perbolehkan oleh dokter dan banyak mengandung gizi.

Guys, sudah pasti orang sakit malas sekali untuk makan. Jadi kita bisa memberi mereka pengetahuan bahwa dengan menjaga makan yang bergizi sesuai anjuran dokter itu bisa meningkatkan kekebalan tubuh kita sehingga penyakit pun tidak dengan mudah menggerogoti fisik kita.

Bayangkan psikologis mereka saja sudah lemah apalagi di tambah dengan asupan makan yang kurang, sudah barang tentu membuat tubuh semakin drop.
Jadi tak hanya kondisi psikis yang kita jaga tapi juga kondisi  jasmani mereka tentunya.


Demikian ya guys, semoga tulisan ini bermanfaat dan jangan lupa untuk berbagi kepada sesama.

Salam Cerdas Revormer !

Wassalam

Posting Komentar untuk "Cara Membantu Kesembuhan Orang Lain Dengan Motivasi Positif"